Sunday, July 17, 2016

Marketglory Tutorial Membuat Perusahaan Koran bagi Pemula Bagian-2

Membuat Perusahaan Koran Bagian-2

Setelah kita mengetahui beberapa syarat-syarat dan keterangan terkait perusahaan koran pada artikel Membuat Perusahaan Koran Bagian-1, kali ini penulis akan mengajak kamu sekalian untuk langsung ke bagian inti yaitu membuat perusahaan koran, ikuti step-stepnya :

1. Klik Menu Companies > New Company
akan muncul berbagai macam perusahaan besarta harganya, karena kamu akan membuat perusahaan koran maka geser ke bagian Magazine, lalu klik Register.

2. Akan muncul tampilan seperti dibawah:
Company Name : isi dengan nama perusahaannya, misalnya Maju Mundur atau Suara Pembaruan, dll
Company Description : isi dengan penjelasan singkat mengenai profil perusahaanmu.
Select country to open: Pilih negara dimana perusahaanmu ingin dibangun, misal Indonesia
Company Image : pilih gambar untuk logo perusahaan koranmu.
Setelah semua terisi klik Register.

3. Klik Manage untuk mengatur perusahaanmu, Companies > My Company > Manage
akan tampil tampilan perusahan koranmu.
Inventory : berisi informasi stok paper/kertas yang kamu miliki, serta stok newspaper/koran yang belum terjual, kamu bisa mengatur harga koranmu dan menjualnya dari sini.
Workplace : berisi informasi lapangan kerja milikmu, dan mengatur besarnya gaji pekerja dari sini. kamu juga bisa menambah jumlah slot pekerja lewat sini tentunya dengan membayar sejumlah euro.
Finances: berisi informasi keuangan perusahaanmu. Dari sini kamu bisa melakukan investasi gold, dan menukar goldnya menjadi idr (indonesia) untuk membeli bahan baku / membayar gaji pekerja.
Licences: berisi informasi lisensi/ijin perusahaan koranmu, jika telah habis/expired, kamu bisa memperpanjangnya dari sini dengan membayar biaya 1 euro.
Special products: Dari sini kamu bisa membuat artikel untuk koran kamu, tiap hari kamu harus membuat artikel baru, meskipun isinya sama seperti kemarin / copi paste.
Settings : Tempat untuk mengubah nama perusahaan, profilnya, serta gambar/logo
Upgrade : berisi tentang upgrade perusahaanmu, semakin tinggi upgradenya semakin banyak bahan yang bisa diproduksi, khusus untuk perusahaan koran kamu tidak perlu melakukan upgrade.

Selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah melakukan investasi keuangan, masuk ke menu Finance dan tulis besaran gold yang akan di invest misal 5 gold.
Jika kamu belum memiliki gold, tukarkan idr yang kamu miliki lewat Market > Finalsial Market > Gold-Idr
Setelah kamu melakukan investasi Gold, selanjutnya tetap di menu Finance tukarkan goldmu menjadi idr (indonesia) untuk membeli bahan dan menggaji pekerja, misalnya tadi kamu invest 5 gold, maka jual 4 gold.
Kamu tidak bisa menjual 5 gold semuanya, karena ada pajak sebesar 3% yang perlu bayarkan.

4. Setelah Perusahaan koranmu punya dana sekarang saatnya membeli bahan baku.
Masuk ke menu Inventory, kemudian klik Buy (Paper)

Beli paper/kertas sesuai kebutuhanmu.
1 mp paper = menghasilkan 10 koran
Jika tadi kamu hanya invest 2 gold, beli saja 10 mp (bisa jadi 100 koran)
Jika tadi kamu invest 5 gold, kamu bisa beli 50 mp paper (utk 500 koran)
Kenapa uangnya tidak dihabiskan semua utk beli paper?
Lalu untuk gaji pekerja kita bayar pake apa.

Setelah kamu membeli paper/kertas, kembali ke perusahaanmu, Companies > My Company > Manage

5. Saatnya memproduksi Koran.
Coba cek di menu inventory, paper yang telah kamu beli tadi udah bener apa tidak, jangan-jangan belum nyampe di tempatnya. Jika sudah ok semua, sekarang pergi ke menu workplace.
Buka Tab baru Marketglory untuk mengecek besarnya wage saat ini, jika kamu menggunakan windows, kamu bisa tahan tombol CTRL di keyboard dan klik menu Workplace, maka akan terbuka jendela baru di browsermu.

Sebelum kamu mendaftarkan slot kerja perusahaanmu ke manu workplace, ada baiknya kamu mengetahui beberapa hal terlebih dahulu.
Sebelum kamu mengeset gaji pekerja pastikan bahwa Action/statusnya belum aktif (activate), jika sudah aktif maka kamu deactivate terlebih dahulu.
Displayed wage adalah nilai wage yang terlihat di workplace, misalnya saat ini wagenya 320 idr, maka di menu sini kamu cukup mengisinya dengan angka 4, setelah itu tekan save.
Jika di workplace nilainya 328, maka kamu bisa set perlahan di angka 4,01 kemudian klik save, perhatikan nilai displayed wage kamu, sesuaikan angka 4,01 tadi sesuai kebutuhan kemudian klik save. Setelah ok kamu klik Activate.
Cek di workplace apakah slot kerjamu sudah muncul dibagian atas sendiri, jika belum sesuaikan nilainya.
Jika sudah tinggal menunggu pekerja.
Misalnya setelah beberapa waktu ada pekerja namun tidak ada koran yang diproduksi, cek alert mungkin ada error, contohnya errornya:

Terlihat bahwa ada error yaitu ada pekerja dengan productivity 152, dia tidak bisa bekerja di perusahaan ini, karena perusahaan kekurangan bahan baku.
Bisa jadi error-error lain akan kamu temui, misalnya perusahaanmu kekurangan dana untuk menggaji pegawai, atau lisensi perusahaanmu habis, dll
Jika ada error maka yang harus kamu lakukan adalah menunggu sampai kamu bisa memasang kembali slot kerja di workplace, coba cek di menu workplace dalam perusahaanmu, ada keterangan delaynya beberapa menit.
Jika delaynya sudah selesai, maka pasang kembali dengan mengklik Activate, jangan lupa sesuaikan wagenya dengan wage yang ada di workplace.
Bila sudah ada pekerja kamu bisa cek di menu workplace di perusahaanmu, lalu pilih work register, misalnya seperti tampilan berikut:

Nah sudah ada yang kerja, saatnya menjual korannya.

6. Menjual Koran dan Membuat Artikel
Dari menu perusahaanmu, pindah ke inventory dan perhatikan gambar berikut:

Production Price : biaya produksi koranmu, jika kamu jual korannya 0,1 maka kamu untung 0,01/koran
Stock : Stok koran yang kamu miliki
Sell Qty : jumlah koran yang akan dijual, tergantung jumlah stok yang ada
Price : Harga koran yang bisa kamu set, dibawah ada tulisan gold, apabila kamu ingin menjualnya di global
Sell : Klik untuk menjual koranmu.

Nah meski sudah kamu set harga jualnya, koran kamu belum muncul di Homepage, karena kamu belum membuat artikel/isi dari koranmu.
Untuk membuat artikel, dari menu perusahaanmu, masuk ke Menu Special Product.
Nah terlihat kamu belum mempunya artikel, maka klik New Article di sebelahnya.

Kamu akan diminta untuk memberi nama koranmu isi saja misalnya "Lampu Kuning News", lalu dibawahnya kamu isi motto perusahaanmu, misalnya "Menyajikan data dalam tempo sesingkat-singkatnya".
Setelah selesai klik Save Information

Selanjutnya akan tampil tampilan seperti berikut:

Pilih kategory koranmu, misalnya New, atau Marketglory, dll
This content .......bla bla........ tidak perlu dicentang.
Article Title kamu isi dengan judul artikel koranmu, misalnya "Pak Habibie membuat Kapal Laut"
Article Picture ini di isi dengan gambar, biarkan saja dulu
Article Summary isi dengan keterangan singkat tentang isi artikel yang pak Habibie tadi, bikin agak panjang, jika terlau pendek nanti ada error warna merah bahwa article summarynya minimal sekian karakter.
Article Body adalah isi dari artikelmu, bikin yang panjang, karena ada batasan minimal, jika panjang sekalian kan enak.

Jika sudah semuanya, centang "I declare that this....blabla bla....
Lalu Save Article

Jika ada error/kesalahan maka akan ditampilkan, terutama gambarnya kan belum di upload.

Tuh kan gambarnya belum ada, sekarang klik Edit untuk mengedit lagi artikelnya.
Jangan klik Publish on International, karena itu jika kamu ingin menjualnya di Global.


Ok sekarang telah muncul menu untuk upload gambarnya.
Pilihlah gambar sesukamu, jika bisa gambar itu nantinya akan jadi simbol koranmu agar mudah dikenal oleh pemain lain. Jika ada error mungkin resolusi gambarmu kurang besar, perbesar jika perlu.
Jika sudah diupload maka akan muncul di kotak sebelum kirinya, kamu akan diminta untuk mengcrop gambarmu, crop vertikal dan horisontal, klik Edit masing-masing di bawah gambar, klik Finish
Jika sudah semua klik Save Artikel lagi.


Jika Publish datennya seperti gambar di atas, maka artikelmu belum jadi, masih ada error dan perlu diperbaiki, biasanya masalah ada pada gambar. klik Preview untuk mengeceknya.

Dan benar ternyata gambar pada bagian horizontal belum keluar, Edit artikelmu, dan perbaiki gambarnya.
Jika sudah klik Save artikel lagi.

Nah sekarang gambarnya sudah muncul semua, baik yang vertikal maupun yang horizontal.

Jika Publish datenya sudah seperti ini, sudah ada tanggal dan waktunya, maka artikelmu sudah selesai dan seharusnya sudah ada di halaman homepage, meski masih di belakang sendiri karena baru terbit.
Jangan lupa untuk saling tukar menukar vote dengan pemilik koran lain agar koranmu bisa naek ke halaman 1.

Besok kamu harus update artikel lagi, caranya masuk New article lagi, dan soal isinya kamu bisa kopi paste dari artikel kemarin, atau jika kamu sangat kreatif kamu bisa membuat artikel baru yang menurutmu menarik, asal jangan yang berbau SARA atau Pornografi.

Ok salam Sukses
Jika ada masukan, koreksi, saran kritik bisa ditulis dalam bentuk komentar di bawah, demi perbaikan ke depannya.

Baca juga tutorial lain di sini
Bagi yang belum punya account marketglory, bisa daftar lewat link ini

16 comments:

  1. gan, klo ane buat pabrik kertas kira2 prospek nya gimana ya? trus klo pabrik yg daftar nya bayar 10 gold berapa lama berlaku nya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. terima kasih atas kunjugannya gan
      pabrik kertas prospeknya kurang bagus, kecuali jika agan punya modal besar dan bisa bersaing dengan pengusaha kertas yang ada sekarang. untuk bisa bersaing agan harus punya 2 pabrik yaitu pabrik kayu sebagai bahan baku pabrik kertas, serta pabrik kertas itu sendiri
      yang tak kalah penting adalah pelanggan kertas nanti yang rata2 pembuat koran, agan harus punya koneksi dengan mereka, dan menjadikan langganan agar mereka beli di pabrik agan
      untuk biaya membangunnya 10 euro, dengan free licensi selama 3 bulan
      banyak faktor2 lain seperti upgrade, workplace, pekerja, wage dll
      jika agan berminat besar untuk bangun perusahaan bisa join dengan perusahaan wine penulis cs, bisa menghubungi fb penulis
      https://www.facebook.com/bukanpangeran.alo

      Delete
    2. sayang nya ane blom punya modal gan untuk gabung di pabrik wine, ane jga baru main ni gan, kurbih 10 hri bru join MG, sukur baru2 ini bonus fight sma work ningkat pesat ni pas awal2 main, kira2 ada saran gk gan untuk pemula bagus nya bangun pabrik apa?

      Delete
    3. selamat datang di marketglory gan, dan terima kasih atas kunjungannya, iya bonus lagi besar manfaatkan dengan rajin fight dan work.
      untuk perusahaan memang membutuhkan modal yang lumayan, ada sih yang free yaitu koran dan raw milk, namun hanya untuk pembelajaran karena tidak bisa menghasilkan keuntungan seperti yang kita harapkan, khusus raw milk kemungkinan kita akan rugi dan beberapa hari kemudian akan gulung tikar pabriknya, untuk koran mungkin kita masih bisa bertahan selama 1-3 bulan setelah itu mungkin gulung tikar juga akhirnya, namun tidak masalah jika untuk pembelajaran
      solusi bagi yang ingin menjadi pengusaha namun modal terbatas adalah join perusahaan bersama/patungan, tujuannya agar dapat mewadahi para pemain marketglory yang kekurangan modal ketika membuka usaha sendiri

      Delete
  2. peringatan sprti ini knp gan
    tyasa666mencoba untuk membuat(val1)untukProdukperusahaan, padaHsnnews, dengan produktivitas2016-11-15 21:23:08. Pekerjaan itu tidak pernah terjadi karena:137.3

    ReplyDelete
    Replies
    1. maaf baru bisa dibalas gan hehe
      itu terjadi karena pabrik koran agan kekurangan material atau kekurangan dana untuk gaji, dikarenakan pekerjanya mempunyai produktivity yang lebih besar dari stok material dan dana di pabrik agan, gpp pasang lagi mungkin nanti bisa dapet pekerja yang pas
      jika ada ynag kurang difahami agan bisa add facebook ane dibagian kontak
      terima kasih atas kunjugannya

      Delete
  3. jadi total harus punya berapa IDR gan buat buka perusahaan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih atas kunjungannya gan
      untuk pabrik koran modal yang diperlukan tidak terlalu banyak, karena biaya pembangunannya gratis + lisensi selama 3 bulan, agar lebih tahan lama ane saranin modal awal sekitar 10 gold, atau setara dengan 110 idr
      koran bagus untuk pembelajaran menjadi pengusaha meski hasil dari koran memang tidak bisa dijadikan harapan, karena rata2 setelah lisensi habis, pabrik koran newbie pada gulung tikar, namun gak masalah, ilmu sudah ada ditangan :D

      Delete
    2. waduh banyak juga ya.. msih separuh jalan saya haha.. meskipun gulung tikar tpi tetep untung kn gan?

      Delete
  4. sngat membantu n bagus.. boss q mau nanya mata uang q kok rm malaysia ya.. pdahal q kan org indo.. mksh sblmya n trma ksih.

    ReplyDelete
  5. Brarti lbh bagus usaha koran ya drpd raw milk?

    ReplyDelete
  6. Min alerts nya berisi kek gini min :
    aldi12 mencoba untuk membuat (val1) untuk Produk perusahaan, pada Hey Magazine , dengan produktivitas 2017-07-04 00:34:24 . Pekerjaan itu tidak pernah terjadi karena: 1

    Itu maksudnya kek mana min?

    ReplyDelete
  7. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  8. Maaf gan mo nanya, sy kan pemula ya bru 2 hari main, tp 2 hari ini sy work kok idr sy ga bertambah ya? Sy masi kurang faham nih. Pdahal sy udh ikutin tutorial u/ pemain pemula. Klo misalkan kerja ga dpt gaji, brarti sia" kerja sy. Mohon penjelasannya gan makasih

    ReplyDelete
  9. Caranya ganti ke negara indonesia gimana gan

    ReplyDelete
  10. Gan, boleh tanya. Saya ingin menjual koran yang telah saya produksi. Tapi selalu gak bisa di jual, ketika ingin edit koran pun pas di edit, foto di koran saya hilang, pas tekan pilihan jual pun gak bisa juga. Jadi, itu solusinya gimana gan ? Sama cara untuk memastikan koran yang kita jual itu benar-benar terjual gimana gan ?

    ReplyDelete