Membuat Perusahaan Koran Bagian-1
Perusahaan koran adalah salah satu perusahaan yang bisa dibuat gratis. Meski gratis jika nanti licencinya telah habis maka kamu harus memperpanjang dengan membayar 1 Euro.
Sebelum kamu membangun perusahaan koran ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui dan jadikan pertimbangan diantaranya :
1. Modal
Setiap usaha pasti butuh modal begitu juga dengan perusahaan koran, meski membangunnya gratis, tapi untuk biaya produksi tentunya kamu perlu menyiapkannya.
Berapa minimal modalnya?
Minimal 2 gold, namun penulis tidak menyarankan jika kamu hanya memiliki 2 gold, karena hanya cukup untuk memproduksi koran sekitar 120 lembar koran. Usahakan kamu punya minimal 5 gold, karena selain saingan banyak, juga biaya produksi yang tinggi, yaitu 0,09 idr/koran (saat tulisan ini dibuat).
Apakah biaya produksinya selalu 0,09 idr?
Tidak, biaya produksi koran dipengaruhi oleh harga bahan baku yaitu kertas, harga kertas dipengaruhi oleh harga kayu, serta faktor yang tak kalah penting adalah nilai gaji pekerja/wage.
Jika harga kayu tinggi, maka harga kertas akan mahal juga, dan ini akan berpengaruh pada biaya produksi. sebagai informasi dahulu biaya produksi koran hanya 0,06 idr dengan wage 300-400, namun harga kertas murah karena harga kayu juga murah.
Apa penyebab Harga bahan baku mahal?
Ada beberapa faktor, misalnya kurangnya tingkat persaingan, semakin sedikit perusahaan bahan baku kertas dan kayu, maka persaingan harga tidak akan terjadi, dampaknya pengusaha kertas dan kayu bisa menjual barangnya dengan mengambil untung yang cukup tinggi, bisa di atas 30%.
2. Harga Bahan Baku
Seperti yang telah pemulis jelaskan sebelumnya, bahwa harga bahan baku akan mempengaruhi biaya produksi.
Adakah cara menyiasati agar biaya produksi bisa turun meski harga bahan baku mahal?
Ada, namun yang mungkin lebih relevan adalah jika kamu bisa mengumpulkan aliansi pengusaha, minimal berjumlah 2 orang, 1 orang membuat perusahaan kayu, 1 orang lagi membuat perusahaan kertas, 2 orang ini saling bekerja sama, kayu jadi bahan baku kertas, dan kertas jadi bahan baku koran.
Kelemahan sistem ini adalah modal, ya modal, modal, modal yang cukup besar.
3. Wage
Besarnya wage juga perlu dijadikan pertimbangan, normalnya wage ideal (asumsi penulis) berada di angka 300-an, nambah dikit / kurang dikit.
Apa faktor yang menyebabkan wage naik dan turun?
Jika lapangan kerja sedikit sedangkan pekerja banyak maka dampaknya adalah wage akan turun, kecil.
Jika lapangan kerja banyak sedangkan pekerja sedikit maka sebaliknya wage akan cenderung naik.
Bagaimana jika pemerintah membuat cara agar wage turun?
Besarnya wage tidak bisa diatur oleh siapapun, semua bergantung pada pekerja dan pengusaha. kalaupun pemerintah bisa mereset nilai wage, lambat laun wage juga akan naik lagi. Hal ini hanya akan menguntungkan beberapa kalangan pengusaha yang mendapatkan pekerja pada waktu gaji sedang rendah, ingat bahwa mereka tidak akan menurunkan harga barang. Harga barang turun jika ada persaingan bukan karena nilai produksi kecil. prinsip usaha adalah bagaimana mendapatkan untung sebesar-besarnya dengan modal sekecil-kecilnya.
Karena tulisan ini sudah terlalu panjang, maka penulis akan sambung pada bagian ke 2
Jangan lupa terus ikuti ulasannya ya.
Baca juga tutorial lain di sini
Bagi yang belum punya account marketglory, bisa daftar lewat link ini
0 komentar:
Post a Comment